Senin, 17 Maret 2014

Partai Piihanmu?



         Menurut saya, Pemilu adalah ajang dimana para partai saling bersaing untuk dapat dipilih agar menjadi partai yang bisa mewakili suara rakyat Indonesia. Namun ada hal lain yang membuat masyarakat bingung untuk memilih partai mana yang seharusnya memang benar benar pantas untuk dipilih, hal yang membuat masyarakat bingung adalah hal hal yang dijanjikan oleh partai partai tersebut. dimana pertanyaan rakyat "apa mungkin partai ini bisa menepati janjinya ketika sedang ber kampanye? sedangkan apa yang dijanjikan partai tersebut sangat sulit untuk ditepati". ada pula yang berfikir semua partai sama saja, hanya bisa menjanjikan ketika ber kampanye, namun setelah terpilih partai tersebut lupa dengan janji-janjinya oleh karena itu juga banyak masyarakat yang tidak mengikuti hak pilih untuk suaranya.

Pesan saya terhadap parta-partai yang akan di pemilukan adalah;

  1. Jangan hanya mengumbarkan janji, karna saya seorang manusia biasa juga bisa membuat janji dengan siapapun.
  2. Jadilah partai yang jujur,amanat dan mengikuti syari'at agama.
  3. Anggota wajib memunyai iman yang sangat kuat agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan seperti KKN
Pesan saya terhadap masyarakat adalah;
  1. Pilihlah partai yang benar-benar mengerti keluhan rakyat.
  2. Pilihlah partai yang tidak hanya mengumbarkan janji.
  3. Jangan memilih partai yang menyuap para masyarakatnya agar masyarakat tersebut memilih partai tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar